Electronic Resource
Konferensi Peneliti dan Pemerhati Burung Indonesia (KPPBI) 4
KPPBI 4 yang diselenggarakan di Gedung Prof. Dr. Wuryanto (Auditorium Universitas Negeri Semarang) pada tanggal 8‐10 Februari 2018 bertujuan sebagai ajang tukar menukar informasi terkini tentang perburungan di Indonesia, meningkatkan jejaring di antara para peneliti dan pemerhati burung dari berbagai kalangan; serta untuk upaya meningkatkan peran penelitian dalam mendukung konservasi burung di Indonesia serta pengembangan ilmu pengetahuan tentang burung di Indonesia. Kegiatan KPPBI4 ini terdiri dari 3 kegiatan yaitru Simposium pada tanggal 8-9 Februari 2018, Birdwatching Field Trip dan Workshop pada tanggal 10 Februari 2018. Sesi Umum akan diisioleh 11 Keynote Speaker, dan simposium dengan 5 tema yaitu (1) burung di habitat alami, (2) burung di habitat yang dimodifikasi (3) Raptor dan Burung Pantai (4) Penangkaran dan perdagangan burung, kebijakan, edukasi (5) Ekomorfologi,ekofisiologi, perilaku, zoonosis, molekuler dan genetika. Selain itu, kami menerima 150 naskah penelitian yang akan disampaikan dalam bentuk presentasi oral dan poster. Kegiatan workshop, terdiri dari 3 topik yang yaitu: (1) Penandaan Burung, (2) Penelitian dan Konservasi Raptor, dan (3) Standarisasi Metode Perkiraan Populasi dan Okupansi Burung. Sementara Birdwatching diselenggarakan di Danau Rawapening Kabupaten Semarang.
EPR-0132 | EPR-0132 | Perpus Pusat | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain